Keris Singkir Dibeli Anak Finland

Pengalaman mengasyikkan dialami teman komunitas tosan aji Jayakarta ketika berpameran di selasar Mal Pondok Indah III di Jakarta Selatan, Rabu (16/Agustus/2017).
“Seorang anak Finland, anak tanggung, beli keris brojol pamornya singkir,” tutur Romo Donny Satryowibowo, kepada kerisnews.com. Keris milik Irfan itu dibeli si anak tanggung bule itu seharga Rp 4 juta. Lain kesempatan, ada pengunjung yang pesan dibikinkan keris, atau sekadar tanya cara perawatan keris, dimana bisa beli minyak keris dan sebagainya.
Gelaran keris, di sela-sela bazar Galeri Batik, Keris dan Wayang di selasar lantai dasar Mal Pondok Indah III pada 10-20 Agustus 2017 itu memang menjadi perhatian tersendiri bagi pengunjung Mal Pondok Indah, yang umumnya elit dan beragam bangsa itu. Tidak kurang dari penyanyi Yuni Shara, serta Chakra Khan pun menyempatkan mampir di kios Donny dkk di Galeri Keris yang dihias atap ilalang itu.
Penyelenggara pameran (EO) Yohanes Yulianto Marwidi mengatakan, pengalamannya sejak 2015, pengunjung Mal Pondok Indah III menurutnya memiliki apresiasi tinggi terhadap keragaman budaya lokal. Gelaran Galeri Batik dua kali ini diadakan, setelah November 2015. Galeri Sayur Buah Lokal malah tiga kali terselenggara, sejak Agustus 2015.
“Sengaja, mengangkat budaya lokal untuk memeriahkan hari Kermerdekaan 17 Agustus,” kata Yohanes Yulianto pula. Gelaran Galeri warisan budaya, keris, batik dan wayang ini adalah yang pertama diselenggarakan. Sambutan publik pun baik, kata EO ini. *
No Responses